3 Prinsip Mengatur Keuangan Toko Online

 

2013-10-09_003958

 

Dana Mauriello, anggota divisi new business opportunities sebuah situs jual-beli online, menyebutkan 3 prinsip dalam mengatur keuangan untuk toko online.

  • Pahami tujuan Anda

 

Buatlah tujuan jangka pendek dan jangka panjang bagi bisnis Anda. Setelah itu, usahakan agar semua pemasukkan yang Anda peroleh digunakan untuk mencapai tujuan jangka pendek tersebut. Contoh rencana jangka panjang adalah menentukan besarnya pendapatan kotor per tahun, sementara rencana jangka pendek misalnya meningkatkan jumlah followers di akun Twitter merek bisnis Anda.

Menambah followers di akun Twitter berguna untuk menghimpun calon pembeli potensial. Maka, pusatkanlah pengeluaran untuk mencapai tujuan memperbanyakfollowers ini. Contohnya adalah dengan mengadakan kuis berhadiah di Twitter. Alokasikanlah dana untuk mempublikasikan kuis ini dan juga untuk pembelian hadiah.

Menetapkan tujuan jangka panjang dan jangka pendek membantu Anda dalam memfokuskan anggaran dalam satu waktu tertentu. Artinya, dana bisa dialokasikan secara berkala untuk mencapai satu tujuan. Ketika sebuah tujuan tercapai, Anda bisa mengalokasikan pemasukkan untuk tujuan berikutnya.

 

    • Pahami kekuatan modal Anda

 

Bagi Anda yang akan atau baru mulai merintis toko online, penting bagi Anda untuk memahami berapa besar kekuatan modal yang dimiliki. Yang perlu diingat, bisnis yang dimulai dengan modal minim memiliki risiko yang tinggi. Ini akan mempengaruhi kondisi keuangan Anda selama bisnis berjalan.

Hal ini bukan berarti Anda tidak boleh membuka toko online dengan modal minim. Jika modal yang dimiliki tidak besar, Anda perlu fokus mengumpulkan jumlah pelanggan. Banyaknya jumlah pelanggan setia pastinya akan membuat permintaan produk juga semakin banyak. Perlahan-lahan, kondisi keuangan Anda yang dimulai dengan modal minim tersebut akan stabil karena banyaknya permintaan produk dari pembeli.

Bagi Anda yang memiliki modal besar, Anda bisa melakukan pemasaran online yang membutuhkan biaya, misalnya dengan membeli domain berbayar sebagai nama toko online, atau dengan menggelar acara-acara offline untuk membangun brand awareness di mata konsumen. Namun jika Anda memiliki modal terbatas, gunakanlahchannel-channel online tak berbayar saat pemasaran, misalnya lewat blog gratisan dan media sosial.

 

    • Terapkan efisiensi dalam berbisnis

 

Mengetahui apa yang benar-benar dibutuhkan untuk mencapai tujuan adalah salah satu cara berbisnis secara efisien. Hindari menghamburkan uang untuk sesuatu yang kurang begitu penting, misalnya merekrut staf di masa awal toko online didirikan. Anda perlu pandai membuat prioritas. Penuhilah kebutuhan yang memang mendesak, misalnya membeli barang dari pemasok untuk mengisi stok ketersediaan produk. Kesampingkan kebutuhan-kebutuhan yang belum terlalu mendesak, misalnya merekrut jasa web designer untuk mendesign toko online Anda di masa-masa awal bisnis.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *